Area transisi dari ruangan lain ke kamar mandi, juga perlu dipercantik. Apalagi kalau area transisi itu begitu mudah terlihat dari ruangan lain, seperti ruang keluarga.

Seperti area kamar mandi yang bisa dilihat di foto ini. Sebagai pembatas antara jalur ke kamar mandi dengan area yang bersebelahan dengannya, yaitu ruang keluarga, dibuatlah border  yang tegas. Border  dibuat serupa tanggul, dengan ketinggian 10cm. Tanggul ini berfungsi pula untuk menghalangi kemungkinan masuknya cipratan atau genangan kecil air, masuk ke ruang keluarga.

Supaya tidak terlihat kaku, tidak dipilih pembatas massif sebagai pintu, melainkan tirai yang unik. Terbuat dari benang wol yang dibentuk bulat seperti bola. Pilihan warnanya pun ceria, kuning dan oranye. Setiap bola wol tadi disambungkan dalam satu rangkaian tali atau benang.

lebih lanjut »

Menghilangkan Lumut di Kamar Mandi

On August 3, 2011, in Tips Rumah, by rainbow

lumut kamar mandiKamar mandi adalah area yang biasanya selalu lembab dan basah. Hal ini menyebabkan lumut mudah sekali tumbuh. Lumut yang tumbuh di kamar mandi selain memberikan pemandangan yang kurang sedap, juga bisa membuat anda terpeleset karena lantai menjadi licin. Kami kumpulkan beberapa tips untuk memberantas lumut di kamar mandi Anda. Silakan dicoba dan please share bagaimana hasilnya.

Bata Merah.
Gosokkan batu bata merah pada lantai yang terdapat lumut secara merata, lalu bilas dengan air. Lumut yang ada pada lantai akan tergerus dan lantai pun bebas lumut. Cara ini tidak menghentikan perkembang biakan lumut, Anda harus mengulang membersihkan lumut setiap kali ada lumut baru yang tumbuh.

Air Aki.
Siramkan air aki ke permukaan lantai atau dinding yang berlumut. Biarkan semalaman. Biasanya keesokan harinya lumut akan terlepas dari permukaannya sehingga memudahkan kita untuk menyikat dan membersihkan lumut-lumut yang sudah tidak lagi lengket di permukaan lantai atau dinding kamar mandi.

Kaporit.
Taburkan bubuk kaporit secara merata di seluruh permukaan lantai, diamkan selama satu jam. Akan muncul buih-buih yang artinya lumut tersebut sudah terangkat dan dapat segera disiram dengan air sampai bersih. Setelah itu gosok lagi dengan menggunakan air sabun. Lantai Anda yang tadinya berlumut akan bersih cemerlang dan terbebas dari bau tak sedap serta bebas dari kuman.

Pemutih Pakaian.
Campurkan cairan pemutih pakaian dan air dengan perbandingan 1:4. Aduk rata lalu siramkan air campuran ini ke tempat yang berlumut. Setelah disiram, sikat segera permukaan lantai/dinding. Ulangi sampai bersih, setelah bersih bilas dengan air dan keringkan.

pemesanan produk rainbow
Rainbow Roof Products
Bergabung menjadi Mitra Usaha Rainbow